Manfaat Jaringan 5G

 Imam Ihsani



Setiap saat perkembangan teknologi terus mengalami update kemajuan dan semakin mempermudah para pengguna internet untuk bertukar informasi. Jaringan yang sering kita pakai yakni 4G kini telah memiliki generasi baru setelahnya yang disebut dengan 5G. Di Indonesia sendiri setelah melewati beberapa tahap serta proses, operator Telkomsel-lah yang pertama kali menyediakan jaringan 5G di Indonesia pada 27 Mei 2021 lalu. Tentunya dengan adanya jaringan 5G diharapkan dapat lebih mempermudah akses internet untuk melakukan berbagai kegiatan secara cepat, efektif serta efisien dan tanpa buffering lagi. 

Lalu apa sajakah manfaat dengan adanya jaringan 5G ini?

Akses Internet Semakin Cepat
Dibandingkan 4G yang memiliki kecepatan hingga 100Mbps, 5G memiliki kecepatan 10x lipatnya yakni 1000Mbps (1Gbps). Dengan kecepatan yang sedemikian tentunya proses upload, download ataupun streaming akan terasa lancar jika sinyal tanpa gangguan. Pernah dilakukan uji coba kecepatan bahwasanya jaringan 5G Telkomsel memiliki kecepatan unduh (download) hingga 312 Mbps dan unggah (upload) hingga 73,1 Mbps dengan latensi (latency) 17 ms.  Dengan begini para pengakses dapat melakukan komunikasi jarak jauh ribuan kilometer bahkan antar benua tanpa gangguan dan hanya sekejap mata saja. Sayangnya persebaran jaringan 5G untuk saat ini hanya bisa diakses di beberapa kota besar saja dan warga Indonesia masih harus menunggu  meratanya jaringan ini di daerah-daerah lain.

Pemanfaatan Mobil Tanpa Awak

Salah satu pemanfaatan jaringan 5G lainnya adalah penggunaan mobil autonom atau tanpa awak alias mobil yang dapat berjalan tanpa pengemudi dengan memanfaatkan Artificial Intelligence . Sebelum 5G diluncurkan-pun memang sudah pernah ada jenis mobil yang menggunakan sistem autonom tetapi kecepatan yang ditempuh masih terbatas dan belum diizinkan untuk melakukan transportasi di jalan raya. Tentunya dengan adanya teknologi jaringan 5G fitur pada mobil autonom dapat berjalan lebih baik lagi seperti mendeteksi bahaya, memahami rambu-rambu serta menggunakan maps dengan lebih akurat. 

Cloud Gaming

Mendengar kalimat ini rasanya kalau dibayangkan akan menjadi cukup unik bagi para gamers. Ya, pasalnya dengan adanya jaringan 5G yang juga dapat support untuk cloud gaming dapat memberikan berbagai manfaat serta keuntungan seperti tanpa mengunduh game yang ingin dimainkan dengan ukuran file yang besar sehingga dapat menghemat penyimpanan perangkat, tidak perlu melakukan upgrade hardware tertentu karena compatible dengan berbagai perangkat. Yang dibutuhkan melainkan hanyalah jaringan internet 5G. Semua orang akhirnya dapat memainkan gim yang didambakannya tanpa harus menabung untuk membeli PC dengan Hi-Tech


Menambah semakin pesatnya IoT (Internet of Things)
Dengan ketergantungan manusia yang menggunakan jaringan 5G diharapkan dapat memajukan smart city, smart home dan lain-lain yang menggunakan teknologi internet. Kenapa dikatakan begitu? karena kedepan berbagai pekerjaan akan semakin dipermudah menggunakan jaringan 5G. Ini akan berdampak juga ke masyarakat dengan pesatnya IoT yang ditunjang dengan 5G.


Tak hanya itu, teknologi Virtual Reality, Augmented Reality, dan Robotic akan terlihat semakin realistis dan real time. Berkat 5G yang memiliki bandwith tinggi waktu respon latensi jeda waktu akan berkurang sehingga komunikasi dapat berjalan dengan lancar tanpa terjeda. Dengan ini kemungkinan akan terjadi evolusi IoT yang sangat pesat dan sudah digadang-gadang seperti di film-film.

Baca juga : Jenis-Jenis Kabel Jaringan

Sumber : kemenkominfo














Komentar

Postingan populer dari blog ini

LAPORAN KUNJUNGAN INDUSTRI BERCA CAKRA TEKNOLOGI (TKJ SMK MAARIF 1 NANGGULAN KP DIY) [NON REVISI / MENTAHAN]

ALGORITMA / LANGKAH LANGKAH GAME FAMILY CRISIS

REVIEW FILM AGE OF AI EPISODE 1 SEASON 1 : HOW FAR IS TOO FAR?